Minggu, 07 Februari 2021

Ciri komputer generasi 4

 

Generasi IV

Generasi IV

Perkembangan sejarah komputer akhirnya masuk ke generasi keempat. Teknologi yang dipakai juga merupakan pengembangan dari generasi sebelumnya. Pada fase ini, komputer memiliki ciri sudah memakai teknologi yang diberi nama Large Scale Integration atau LSI.

  • Microprosesor

Pada generasi ini, komputer mikro sudah dikembangkan lebih maju lagi. Tak hanya dari segi ukuran saja, komputer mikro sudah memakai teknologi yang disebut dengan micro processor dan juga semiconductor.

Semua teknologi ini sudah digabung dalam satu chip yang digunakan sebagai memori komputer. Pada generasi keempat ini juga sukses menghasilkan berbagai komputer yang canggih.

Misalnya saja IBM yang sukses dengan teknologi pentium II. Selain itu, ada pula seri IBM PC/386 hingga IBM PC/XT. Perusahaan Apple juga tak mau ketinggalan. Pada generasi ini, ia sukses memproduksi Apple II.

Hanya saja generasi keempat ini masih punya beberapa kekurangan. Tidak ada jenis komputer yang bisa dibilang kompatibel. Sebab, generasi ini pada awalnya mengenal standar komputer yang ringkas seperti PC yang Anda kenal sekarang.

  • Bentuk yang lebih ringkas

Barulah di akhir generasi keempat dipasarkan personal komputer atau PC. Para produsen mulai mengincar pasar perorangan. Artinya komputer tidak hanya digunakan untuk urusan bisnis semata.

Produsen juga mulai mengembangkan teknologi yang lebih fleksibel dibawa kemana-mana. Inilah modal dari awal kemunculan laptop. Maka jangan heran di awal kemunculannya, laptop hadir dalam ukuran yang sangat besar dan berat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cerita rakyat Putri junjung buih

  Cerita Rakyat Putri Junjung Buih Cerita Rakyat Putri Junjung Buih Salah satu cerita rakyat yang berasal dari Kalimantan Selatan yaitu tent...